Babinsa Berjibaku Bantu Pengecoran Jalan Desa

Kabar Publik Bekasi | Karya bakti merupakan salah satu bentuk kepedulian aparat teritorial terhadap warga desa binaan serta menjalin kebersamaan dan gotong-royong guna mewujudkan kemanunggalan TNI terhadap rakyat.

Hal tersebut terbukti di lakukan babinsa Koramil 11 Pebayuran Serda Amar makruf mengecor Jalan Desa di Kampung Pugur RT 04/01 Desa Karangpatri Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi , Pada Selasa 5/9/2023.

Bacaan Lainnya

Di lokasi Serda Amar Makruf saat di mintai keterangan mengaku perbaikan infrastruktur jalan desa saat ini sepanjang 230 meter dengan Lebar sekitar 3 Meter, ” Terangnya Amar

Selanjutnya Malik Selaku Ketua RT 03 mengaku memang sudah lama masyarakat mengharapkan jalan tersebut di perbaiki, ” Kata Malik

Sementara Karsidi Selaku Kepala Desa Karangpatri saat di wawancarai di tempat terpisah menyampaikan Perbaikan infrastruktur Jalan desa tersebut bagian dari kami sebagai pemerintah Desa menjawab Keinginan masyarakat, selain itu untuk mempermudah akses jalan masyarakat Desa Karangpatri ,” Paparnya Kades

Danramil 11 Pebayuran Kapten CHB Ibrohim saat di jumpai di makoramil 11 Pebayuran Kodim 0509 Kabupaten Bekasi mengatakan Kegiatan gotong-royong tersebut, Babinsanya bersama warga melakukan pengecoran jalan yang sudah rusak agar jalan menjadi bagus, sehingga tidak menggangu pengendara.” Tutur Danramil

” Danramil menabahkan Sebagai seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) harus mampu menjadi penggerak dan teladan bagi masyarakat, dalam melaksanakan gotong royong,” Pungkasnya Danramil

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *