Kabar Publik Bekasi | Akibat kerap terjadi tawuran antar pemuda di wilayah Desa Karangreja Babinsa Koramil 11 Pebayuran Pelda Yaya Udaya Selaku Anggota Kodim 0509 Kabupaten Bekasi Menggelar Kegiatan Komunikasi sosial Di Kediaman Ketua RW Simun Kampung Bakung Poncol RT 07/ RW 04 Desa Karangreja Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi, Rabu 6/9/2023.
Saat di jumpai Pelda Yaya Udaya mengatakan Komsos yang dilakukan bersama dengan Aparatur Desa tentang bertujuan sebagai upaya menciptakan wilayah binaan agar tetap aman dan nyaman serta kondusif,” Ujarnya Yaya
Tak hanya sampai di situ simun selaku ketua RW mengaku akan bekerjasama dengan aparat babinsa dalam membantu keamanan wilayah kita,” Ucap Simun
Sementara Danramil 11 Pebayuran Kapten CHB Ibrohim saat dimintai keterangan resminya mengatakan aksi tawuran yang sempat terjadi pekan lalu sebetulnya sudah di selesaikan secara kekeluargaan, namun saya juga meminta kepada Babinsa di wilayah agar terus melakukan pendekatan dengan Komunikasi Sosial agar ha tersebut tidak ada lagi.,” Tutur Danramil
Kegiatan komsos merupakan kegiatan rutinitas aparat Komando kewilayahan, guna meningkatkan hubungan harmonisasi antara aparat teritorial yakni sebagai babinsa terhadap aparat desa binaannya, agar terjalin hubungan yang baik dengan cara pendekatan komunikasi sosial “, Pungkasnya Danramil