KABAR PUBLIK BEKASI | Dalam rangka menjaga menjaga keamanan di lingkungan masyarakat (Kamtibmas), Kompol Stanly Kapolsek Tambun menggelar Apel Gabungan bersama Koramil 01 Tambun, Kegiatan tersebut di lanjutkan dengan patroli bersama Babinsa Koramil 01 Tambun, Jumat 28/4/2023 Malam
Di lokasi Peltu Dede Sonjaya yang mewakili Danramil 01 Tambun Mayor Chb Daya Bakir menyebut kegiatan ini di lakukan guna mengantisipasi kejahatan masyarakat di jalan Raya maupun di lingkungan masyarakat khusus nya di wilayah hukum Polsek tambun.,” Ujar Dede Sonjaya
Dalam Jumpanya Kepada awak media Peltu Dede menyampaikan Patroli ini di fokuskan ke beberapa tempat titik yang di anggap rawan, Rute Patroli di Mulai dari Makoramil 01 Tambun, Berlanjut Menuju Plaza Metland Tambun, melintasi Kalimalang Hingga menuju ke Grand Wisata, Hal ini untuk mengantisipasi kejahatan jalanan yang akhir ini marak terjadi ,” Tutur Dede kepada awak media.
Sementara Kompol Stanly Kapolsek Tambun saat memimpin Apel menyampaikan Alhamdulillah kami selama menjabat Kapolsek di wilayah Tambun tidak ada hal yang menonjol keributan maupun hal yang lainnya itu berkat kerja sama antara Polsek dan Koramil 01 tambun.” Kata Kapolsek
Kami harapkan kita selalu solid dan jangan Sampai teradu domba oleh orang yang tidak bertanggung jawab yang ingin memecah belah TNI-POLRI khusus nya di wilayah tambun.” Terang Kapolsek
Dengan adanya apel malam di Koramil 01 tambun semoga menambah sinergeritas TNI-POLRI.” paparnya Kapolsek
Kegiatan Apel Tersebut juga di hadiri AKP Hardi Wakapolsek Tambun
Peltu Dede Sonjaya mewakili Danramil 01 Tambun, Kanit Intel AKP Munadirin, Kanit Propam Aiptu Bakryal, Kanit Lantas AKP.Basumi SH.MM.
Panit Intel Ipda Makmuri SH, Kanit Reskrim Ipda Putu SIK Serta Jajaran Babinsa Koramil 01 Tambun