Lewat Program Green Policing, Polres Dumai Edukasi Cinta Lingkungan ke Siswa TK Victory

DUMAI – Polres Dumai terus menggencarkan Program Green Policing (AGIP) sebagai wujud komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan. Kali ini, giliran siswa-siswi TK Victory Jalan Sejahtera, Kelurahan Bukit Batrem, Kecamatan Dumai Timur yang mendapatkan edukasi tentang pentingnya menjaga lingkungan, Selasa (14/10/2025).

Acara yang dimulai pukul 08.30 WIB ini dihadiri oleh jajaran Polsek Dumai Timur, guru-guru TK Victory, serta siswa-siswi yang antusias mengikuti kegiatan.

Bacaan Lainnya

Kepala Sekolah TK Victory, Daniel Simamora S.Pd menyampaikan apresiasi kepada Polres Dumai atas inisiatif positif ini.

“Saya berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang pentingnya menjaga lingkungan dan mendorong mereka melakukan tindakan nyata untuk melestarikan alam,” ucapnya.

Kanit Binmas Polsek Dumai Timur, AKP Hendrik Sitohang menjelaskan, kegiatan ini bertujuan menanamkan kesadaran cinta lingkungan sejak usia dini dan merupakan bagian dari upaya Polres Dumai mendukung program Green Policing pemerintah.

“Kami ingin menanamkan kesadaran sejak dini tentang pentingnya menjaga lingkungan. Menanam pohon bukan hanya bermanfaat bagi kita, tapi juga bagi generasi mendatang,” ujarnya.

Kapolres Dumai, AKBP Angga Febrian Herlambang S.I.K, S.H saat dikonfirmasi mengatakan, Polres Dumai akan terus melaksanakan program pelestarian lingkungan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dan bersama-sama mewujudkan Dumai yang bersih, hijau, dan nyaman,” tuturnya.

Acara dilanjutkan dengan penanaman bibit pohon oleh para peserta. Siswa-siswi TK Victory, didampingi guru dan polisi, dengan semangat menanam bibit pohon di lingkungan sekolah. Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama yang ceria.

(red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *