KABAR PUBLIK BEKASI | Hari ini TNI-Polri dan Satpol-PP telah mengantisipasi pengamanan peringatan aksi May Day atau Hari Buruh yang jatuh pada 1 Mei di Plaza Pemda Cikarang Pusat dengan mengerahkan personelnya untuk mengawal dan mengamankan aksi tersebut.
Di lokasi Peltu Slamet Riyadi Babinsa Koramil 12 Serangbaru saat di wawancarai awak media Slamet merinci untuk personel yang dikerahkan melakukan pengamanan di wilayah Cikarang Pusat sebanyak 10 personel gabungan Polri 25 Personil dan Satpol-PP terhitung 35 Personil, berbagai kesiapan sudah dilakukan termasuk Apel Gabungan yang di Pimpin Langsung oleh Kapolsek Cikarang Pusat AKP Awang Parikesit ,” Terang Peltu Slamet Pada Senin 1/5/2023
Lanjut Slamet tak lupa saya menghimbau agar para buruh yang akan melaksanakan peringatan May Day dan aksi unjuk rasa dapat melakukannya dengan tertib dan aman, TNI-POLRI akan siap mengamankan para buruh dalam menyampaikan aspirasinya.
Terpisah Danramil 12 Serangbaru saat di mintai Keterangan mengatakan hal yang sama Jajaran “Koramil 12 Serangbaru Kodim 0509 Kabupaten Bekasi akan siap mengawal dan mengamankan massa buruh menyampaikan aspirasinya,” Ucap Danramil
“Akan tetapi penyampaian pendapat dan aspirasi harus dilakukan secara tertib, aman dan sesuai dengan undang-udang yang berlaku.” Pungkasnya Danramil